10 Rekomendasi Mobil Bekas Seharga Rp50 Juta-an

Otonesia.id- Mobil telah menjadi kebutuhan masyarakat Indonesia. Terlebih untuk mobil bekas, harga yang ditawarkan sudah cukup terjangkau sebagian masyarakat.
Redaksi Otonesia.id mengumpulkan informasi beberapa mobil yang bisa dimiliki dengan harga di bawah Rp50 juta.

Pembaca bisa memilih mana mobil idaman di bawah Rp50 juta yang sesuai dengan kebutuhan dan kondisi dana yang tersedia.

1. Chevrolet Opel Blazer

Untuk pembeli yang memikirkan keluarga yang besar dan punya budget 50 jutaan untuk membeli mobil, pilihannnya bisa jatuh pada Chevrolet Opel Blazer. Mobil yang punya dimensi layaknya SUV kekar ini memiliki ruang kabin yang luas dan juga banderol harga yang terjangkau.

Untuk unit keluaran tahun 2001, membawa mobil ini dikenakan biaya sebesar Rp 55 juta. Namun perlu dicatat bahwa akan sedikit sulit untuk mencari onderdil asli dari Opel Blazer mengingat jumlah unitnya yang terbatas di Tanah Air.

2. BMW 3 Series

Tidak hanya berisi mobil-mobil dari pabrikan Jepang, pasaran mobil bekas terbaik 50 jutaan juga menyediakan model dari merek Jerman. Namun jangan berharap banyak untuk mendapatkan mobil gres dalam rentangan harga ini karena biasanya unit yang ditawarkan telah setidaknya berumur 20 tahun ke atas.

Contohnya adalah BMW 3 Series E30 318i M40 yang mengaspal pada tahun 1991 lalu dan kini digadai pada kisaran angka Rp 52 Juta. Urusan build, BMW memang rajanya. Tapi perawatan rutin juga penting untuk menjaga mesin 1.596 cc-nya tetap responsif.

4. Mercedes-Benz C-Class

Unit Mercedes-Benz bekas juga tersedia di pasaran ini. Dan layaknya unit BMW di atas, Mercedes-Benz C-Class C180 yang ditawarkan telah melalui banyak hal setelah debut di tahun 1995. Tapi nilai plus utama dari unit ini – selain harganya yang murah Rp 49 juta – adalah mesin 1.595 cc yang diklaim masih sangat bertenaga.

5. Chevrolet Zafira

Kerap diklaim bermasalah di sektor radiator, Chevrolet Zafira tidak meninggalkan impresi yang baik pada konsumen di Indonesia. Itulah mungkin mengapa unit tahun 2001-nya diperjualbelikan pada kisaran harga Rp 48 juta. Padahal jika melihat lembar spesifikasinya, mobil ini sebenarnya cukup mumpuni dengan mesin 1,8L yang punya 116 HP dan 170 Nm.

6. Hyundai Avega

Hyundai Avega dipersiapkan untuk menjadi alternatif beberapa sedan kenamaan dari pabrikan Jepang. Merek asal Korea Selatan ini juga menyiapkan jantung pacu yang kompetitif berkubikasi 1.396 cc yang mampu memuntahkan 108 HP dan 132 Nm.

Tapi sayang, nilai jual kembalinya yang jatuh mungkin jadi alasan mengapa unit Hyundai Avega keluaran tahun 2008 ini hanya dihargai sebesar Rp 45 juta. Atau ada bagian yang rusak?

7. Toyota Crown

Sedan kenamaan Toyota juga ikut mejeng di pasaran mobil bekas terbaik 50 jutaan. Toyota Crown adalah nama yang tidak terpisahkan dari evolusi pabrikan Tiga Oval di Indonesia. Sempat hit sebagai mobil sedan kenamaan, kini Crown tersedia cukup banyak di pasaran mobil bekas. Kisaran harganya jualnya juga masih cukup kompetitif. Tercatat, mobil model tahun 2003 dari sub-merek ini dihargai sebesar Rp 53,5 juta.

8. Toyota Kijang

Daftar mobil bekas terbaik 50 jutaan ini tentunya tidak akan lengkap tanpa kehadiran Toyota Kijang. Dari banyak pilihan model yang tersedia dari lineup ini, Kijang GTV Executive yang mencuri perhatian. Selain karena unitnya yang jarang, mobil ini juga diklaim banyak review adalah salah satu MPV paling bandel dalam jagad mobil bekas. Mesin 1,5L yang digotongnya juga terkenal hemat bahan bakar.

9. Hyundai Trajet

Kendaraan multiguna ini sangat ideal untuk keluarga yang punya anggota yang banyak. Hyundai juga telah menyiapkan kabin yang nyaman untuk menyokong performa mobil ini. Selain kabinnya yang nyaman, Hyundai Trajet juga punya mesin 2,0 responsif yang menambah nilai jual mobil ini. Sebagai catatan, Hyundai Trajet bekas dipasarkan pada angka Rp 55 jutaan untuk model tahun 2008.

10. Proton Wira

Sejujurnya sulit untuk mendapatkan model tahun muda dengan budget 50 jutaan. Namun jangan berkecil hati karena pasti ada satu atau dua model yang pop-up di pasaran. Contohnya seperti Proton Wira keluaran tahun 2010 yang dijual mulai dari Rp 55 juta.

Mobil sedan keluaran Negeri Jiran ini tergolong cukup umum karena kerap digunakan sebagai mobil taksi. Dibekali mesin 1,5L yang nyaman, Proton Wira bisa jadi alternatif yang unik untuk mereka yang membutuhkan mobil sedan keluaran tahun di atas 2010.

 

(sdf)