Innova Nekat Terobos Banjir, Netizen: Kalau LCGC Palingan Ngambang

Otonesia.id, Banjir masih jadi momok bagi pengendara di sejumlah daerah di tanah air. Kalau nekat menerobos banjir bisa-bisa turun mesin. Namun tidak bagi pengendara Innova ini.

Beberapa waktu belakangan media sosial kembali dihebohkan dengan video yang beredar di TikTok melalui akun @pelike. Unggahan akun tersebut menampilkan sosok Toyota Innova yang nekat menerjang banjir setinggi kap mesin.

Diunggah pada 9 September lalu, video ini ramai menuai komentar netizen. Memang detik-detik MPV idaman di Indonesia itu melewati banjir terkesan dramatis karena di belakang banyak antrian truk besar hingga bus tidak berani melaju.

Hingga berita ini diturunkan, postingan ini sudah dibanjiri 47,5 ribu like, 450 kali dibagikan dan memiliki 702 komentar.

Netizen pun banyak berkomentar lucu-lucu dan tidak sedikit memperingatkan risiko kerusakan mesin. Ada juga yang membandingkannya dengan merek lain yang lebih besar.

Netizen tentu saja langsung nyinyir mengomentari pemandangan tersebut.

“Dingin-dingin, dimandiin nanti turun mesin #bukanmaen,” tulis akun @azwan kamal.

“Pas nyampe rumah interior basah mesin bermasalah,” ujar akun @nanto.

“Innova g ada obat,” jelas akun @Brazzy.LC

“Gua user Opel Blazer tertawa liat ini. Ngelewatin banjir lebih tinggi dari itu sejauh 5 Km di Pangkalan Kerinci 2 tahun lalu b. aja,” singgung akun @Daniel Marclinton.

“LCGC mah ngambang kali ya,” sindir akun @gajelastau.

 

(sdf)